Pada hari Senin, 25 Oktober 2021 pukul 09.00 WIB telah dilaksanakan Ujian Kolokium pada Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan a.n Dini Bangun Wijayanti dengan NIM 26010118410011 secara luring dengan protokol kesehatan yang ketat di ruang J305, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Ujian kolokium ini dilaksanakan bertujuan untuk melihat kesiapan dari sisi akademis dan metode sebelum penelitian dilakukan oleh mahasiswa. Ujian ini merupakan tahapan awal dalam meraih gelar Master guna mendapatkan masukan dan saran dari rekan mahasiswa, dosen penguji, dosen pembimbing, dan pengelola program.
Judul tesis yang diajukan oleh saudari Dini yaitu “Analisis Komoditas Unggulan Perikanan Tangkap Untuk Pengembangan Usaha Pengolahan Di Kabupaten Kendal”. Pada paparannya, dijelaskan bagaimana perlunya mengetahui komoditas unggul dan non unggul dari hasil perikanan tangkap para nelayan di Kabupaten Kendal, yang kemudian akan diberikan value added dari segi pengolahan pada komiditi yang masih belum diminati. Ujian ini dihadiri oleh Prof. Dr. Ir. Azis Nur Bambang, M.S. (sebagai pembimbing I), Dr. Dian Wijayanto, S.Pi., M.M., M.S.E (sebagai pembimbing II), Prof. Dr. Ir. Suradi Wijaya Saputra, M.S (selaku penguji I), Dr. Putut Har Riyadi, S.Pi., M.S (selaku penguji II) dan Dr. Aninditia Sabdaningsih, S.Si., M.Si (selaku Ketua Prodi) serta rekan-rekan mahasiswa.
Berdasarkan ujian kolokium yang telah dipaparkan, saudari Dini Bangun Wijayanti mendapatkan banyak masukan yang membangun guna kelancaran penelitian dan proses menulis berikutnya. Tetap semangat ke tahap selanjutnya. Semoga sukses!